Eks Timnas Jerman dalam Skuad Irak untuk Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Eks Borussia Dortmund Dipanggil Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Wajib Waspada

snackonasmack.com – Youssef Amyn, pemain sayap kanan berusia 20 tahun dari Eintracht Braunschweig, telah bergabung dengan timnas Irak

Ia akan memperkuat tim dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Indonesia setelah mencatat enam penampilan dengan total 193 menit bermain bersama klubnya yang baru berjalan 13 pekan.

Sebelumnya, Youssef Amyn memperkuat timnas U-19 Jerman, bermain dalam 10 pertandingan dan menyumbangkan dua gol.

Youssef Amyn, setelah memperkuat timnas U-19 Jerman, memilih mewakili Irak. Ia bermain di Piala Dunia U-20 2023 dengan timnas U-20 Irak, tetapi langkah mereka terhenti di babak penyisihan.

Kini, Amyn mendapat panggilan pertamanya untuk bergabung dengan timnas senior Irak dari pelatih Jesus Casas.

Youssef Amyn mengungkapkan alasan memilih membela timnas Irak.

“Saya memutuskan untuk secara resmi mewakili Irak sebagai rasa terima kasih kepada para penggemar yang menghujani saya dengan banyak cinta dan dukungan,” kata Youssef dilansir dari Winwin.

“Saya ingin membuat sejarah bersama timnas dengan mencapai Piala Dunia dan meraih kesuksesan di Piala Asia berikutnya.

Irak akan memulai putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan melawan timnas Indonesia di Basra International Stadium pada Kamis (16/11/2023).

Selanjutnya, mereka akan bertandang ke markas Vietnam pada 21 November 2023.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

#Eks #Timnas #Jerman #dalam #Skuad #Irak #untuk #Hadapi #Timnas #Indonesia #Kualifikasi #Piala #Dunia

Sumber : www.suara.com